Konsep Pemasaran Online

Bagi pelaku bisnis, cara memasarkan produk atau yang biasa disebut marketing memang menjadi hal yang sangat penting. Marketing bisa mempengaruhi sukses atau tidaknya bisnis yang kita jalankan. Oleh karena itu kita harus memiliki banyak ilmu tentang pemasaran ini.

Online shop saat ini sangat berkembang pesat dalam dunia bisnis. Untuk itu kita perlu memahami konsep pemasaran produk secara online serta jenis media yang bisa dimanfaatkan.

Saat ini kita berada di era perkembangan jaman yang mana segala kegiatan dilakukan oleh teknologi yang canggih. Apalagi sekarang semua orang sangat bergantung dengan internet yang membuat segala kegiatan menjadi online. Begitu pula dengan kegiatan bisnis, sebagian besar pebisnis saat ini lebih memilih dengan bisnis online karena lebih mudah dan efisien biayanya. 

Sebelum berbicara tentang pemasaran online lebih dalam, mari kita pelajari dulu konsep pemasaran online berikut ini.

Apa Yang Dimaksud Pemasaran Online (Online Marketing)?

Pemasaran online biasa disebut dengan pemasaran digital. Dari kata digital ini kita bisa mengartikan bahwa pemasaran online merupakan salah satu jenis strategi yang menggunakan internet sebagai pusat tumpuannya. Dan anda juga dapat menggunakan jasa digital marketing untuk mengonlinekan bisnis anda di internet.

Konsep pemasaran online ini sendiri yaitu memanfaatkan proses jual beli melalui media social, email, website, augmented reality atau bahkan marketplace. Karena saat ini sebagian besar masyarakat lebih menyukai belanja online daripada secara offline. Untuk itu strategi online marketing ini sangat diperlukan. 

Dalam dunia internet, banyak terjadi aktivitas dan interaksi masyarakat, oleh karena itu banyak pebisnis yang memanfaatkannya untuk meningkatkan nilai jual produk mereka. Cara memasarkan produk online sangatlah mudah. Kita hanya memposting sebuah produk kita maka produk tersebut bisa diakses oleh ribuan bahkan jutaan masyarakat dunia. Apapun jenis bisnis kita dan dimanapun tempatnya maka tidak akan membatasi orang-orang untuk melihat produk kita. Karena jangkauan internet tidak ada batasnya. 

Baca juga: Jasa pembuatan website Jogja.

Jangan lupa untuk mengiklankan web bisnis dan usaha anda di jaringan periklanan Google dan partner Google. Karena dengan pasang iklan di Google maka jangkauan promosi web bisnis anda akan semakin luas. Web bisnis anda akan muncul di halaman 1 Google ketika ada yang mencarinya. Yaitu orang yang membutuhkan bisnis dan jasa anda. Segera pasang iklan di halaman 1 hasil pencarian Google. Atau hubungi jasa iklan google certified Google Partner untuk menayangkan iklan anda di pencarian Google dan juga website-website yang bekerjasama dengan Google. Kontak jasa iklan google sekarang juga.

Jenis Media Pemasaran Online

Setelah kita mengetahui konsep pemasaran online, selanjutnya kita harus mengetahui jenis-jenis media yang bisa kita gunakan untuk memasarkan produk secara online. 

1. Social media

kita bisa memanfaatkan media sosial yang kita miliki untuk keperluan bisnis, bukan hanya sekedar main-main saja tanpa menghasilkan pundi-pundi uang. Kita bisa menjangkau banyak konsumen melalui iklan berbayar atau sekedar posting produk kita di berbagai media sosial seperti twitter, facebook, instagram dan lainnya.

2. Media pemasaran afiliasi

Konsep pemasaran online selanjutnya yaitu dengan menggunakan media afiliasi atau mitra penjualan. Mitra penjualan kita akan diminta untuk menempatkan iklan bisnis kita di website atau media sosial yang mereka miliki.

3. Media influencer marketing

Jenis media ini cukup efektif meningkatkan konsumen. Kita bisa memanfaatkan sosok terpandang atau ahli industry untuk mempromosikan, iklan atau mengulas produk kita.

Itulah konsep dan cara memasarkan produk online shop. Semoga bisa bermanfaat bagi kita pelaku online shop atau yang baru mau merintis bisnis online.

Baca juga: Beberapa Strategi Promosi Secara Online Yang Perlu Anda Ketahui.

Kategori: Seputar Bisnis

error: Content is protected !!